Thursday, June 13, 2019

Jumlah Pemudik Di Bandara Internasional Yogya Capai 13 Ribu Orang

Jumlah Pemudik di Bandara Internasional Yogya Capai 13 Ribu OrangGeneral Manager PT Angkasa Pura I Yogyakarta, Agus Pandu Purnama. Foto: Ristu Hanafi/detikcom

Sleman -Jumlah pemudik di Yogyakarta International Airport (YIA) pada operasional perdananya mencapai 13.504 orang. Sedangkan jumlah pemudik pada puncak arus pulang kampung tercatat ada 1.020 penumpang dalam sehari.

"Puncak di YIA sebanyak 1.020 penumpang dalam satu hari. Terdapat 9 flight yang diisi Garuda Indonesia, Batik Air, Citilink dan Air Asia. Hampir rata-rata seat-nya penuh," kata General Manager PT Angkasa Pura I Yogyakarta, Agus Pandu Purnama, Kamis (13/6/2019) sore.

Hal itu disampaikannya seusai apel penutupan Posko Angkutan Udara Idulfitri 2019 di lapangan NDB Angkasa Pura I Yogyakarta.


"Jangkauan penumpang YIA tak hanya Yogya, tapi juga Cilacap, Wonosobo, Kebumen. Rute secara umum dikuasai ke Jakarta, dan ada juga rute ke Palangkaraya," lanjutnya.

Pandu menjelaskan, Posko Angkutan Udara Idulfitri dibuka selama 16 hari semenjak H-7 hingga H+7. Posko ini dibuka serentak di Bandara Internasional Adisutjipto dan YIA.

Berdasarkan hasil perhitungan jumlah penumpang, rekapitulasi di Bandara Adisutjipto total sebanyak 312.549 penumpang dan di YIA sebanyak 13.504 penumpang. Total penumpang dari dua bandara tersebut yaitu 326.053 orang.

Untuk puncak arus pulang kampung di Bandara Adisutjipto pada H-4 dengan total 23.734 penumpang dan 180 pergerakan pesawat.

Sedangkan puncak arus balik terjadi pada H+3, dengan jumlah penumpang 24.962 orang dan pergerakan 185 pesawat.

"Secara akumulasi dibandingkan peak day atau low season ada kenaikan 80 persen. Tapi jika periode arus pulang kampung turun 16,9 persen dibandingkan tahun lalu," terperinci Pandu.

Sumber detik.com


EmoticonEmoticon

:)
:(
hihi
:-)
:D
=D
:-d
;(
;-(
@-)
:P
:o
:>)
(o)
:p
(p)
:-s
(m)
8-)
:-t
:-b
b-(
:-#
=p~
x-)
(k)