
Yogyakarta -Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengajak cucunya, Jan Ethes, dalam kunjungannya di Gedung Agung Istana Negara Yogyakarta. Tingkah lucu Jan Ethes menyedot tawa dari warga yang berkerumun di depan pagar Gedung Agung.
Jokowi datang di Gedung Agung sekitar pukul 16.00 WIB. Selain Jan Ethes, tampak putra sulung Jokowi, Gibran Rakabuming Raka yang ikut dalam rombongan.
![]() |
Ethes terlihat digandeng Jokowi ketika jalan berkeliling di halaman depan Gedung Agung. Dia juga ikut menyapa warga di depan pagar. Nama Jan Ethes terus diteriakkan oleh para warga yang direspon dengan lambaian tangan serta polah layaknya anak seusianya.
"Nanti saja ya, nanti, nanti," kata Jokowi, Kamis (6/6/2019) sore.
Simak Juga 'Saat Jokowi Beli Mainan Truk Tangki untuk Jan Ethes':
Sumber detik.com
EmoticonEmoticon