
Jakarta -Momen Lebaran ini dimanfaatkan capres Prabowo Subianto untuk mengunjungi keluarganya. Hari ini Prabowo menemui sang bibi, Sukartini Djojohadikusumo.
Momen tersebut dibagikan Prabowo melalui akun Instagram-nya pada Rabu (5/6/2019). Ketum Partai Gerindra itu turut membagikan tiga foto yang menunjukkan kebersamaannya bersama Sukartini.
"Mengunjungi adik dari ayah saya yang tahun ini berusia 100 tahun," tulis Prabowo.
Hari ini Prabowo mengawali Idulfitri dengan salat Id bersama sang putra, Ragowo Hediprasetyo atau Didit Hediprasetyo, di Masjid Nurul Wathan di kompleks kediamannya di Hambalang, Bogor, Jawa Barat. Seusai salat Id, Prabowo bertolak ke Cendana untuk bersilaturahmi dengan keluarga sang mantan istri, Siti Hediati Hariyadi atau Titiek Soeharto.
Sumber detik.com
EmoticonEmoticon